Pj.Bupati Barito Timur Sangat Mengapresiasi Kegiatan Festival Kuliner

  • Bagikan

Tamiang Layang- Pj.Bupati Barito Timur sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan festival kuliner makanan tradisional dan lomba mangenta di Barito Timur. Sabtu (25/11/2023)

“Festival kuliner ini salah satu bentuk dukungan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur untuk menjaga dan melestarikan makanan tradisonal. Jenis-jenis makanan lokal ini harus kita perkenalkan kepada seluruh masyarakat, terutama anak-anak muda di Barito Timur ini,” terang Pj.Bupati Bartim Indra Gunawan

Saya mengapresiasi dan mendukung untuk kedepannya. Ia menilai dengan adanya festival ini secara berkala secara tidak langsung akan menggeliatkan UMKM di sekitar kegiatan.”Dan yang pastinya akan menggerakan perekonomian masyarakat,”terang Pj.Bupati Bartim

Data yang diperoleh Tim MMC Bartim , ada lima kecamatan yang ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Kelima kecamatan tersebut yakni, Kecamatan Benua Lima, Kecamatan Karusen Janang, Kecamatan Awang, Kecamatan Dusun Tengah dan Kecamatan Pematang Karau.

Penyerahan hadiah kepada para pemenang langsung dilakukan di atas panggung hiburan di RTH dan disaksikan oleh para tamu undangan yang ikut hadir dalam acara tersebut.

Kecamatan Dusun Tengah keluar sebagai juara I lomba mengenta, kemudian Kecamatan Pematang Karau keluar sebagai juara II dan Kecamatan Karusen Janang berhasil meraih juara III. (HY)

SIMAK JUGA :  Diduga Korupsi, Kades Tanjung Peranap Mengeluarkan Bahasa Kasar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *