KPU Percayakan Hasil Tes Kesehatan pada Tim Dokter

  • Bagikan

JAKARTA,- Suasana di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, tampak sibuk sejak Minggu (12/8/2018) pagi. Hari ini merupakan hari pertama jadwal pemeriksaan kesehatan pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden RI.

Pada hari ini, pasangan capres dan cawapres Joko Widodo-Ma’ruf Amin yang menjalani pemeriksaan kesehatan. Sementara untuk pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno direncanakan pada hari Senin (13/8/2018).

Usai menjalani serangkaian test kesehatan, Jokowi mengatakan, tim dokter di RSPAD telah melakukan sejumlah pemeriksaan kepada dirinya dan Ketua Umum MUI Ma’ruf Amin.

“Tadi sudah diperiksa, dokter sudah melakukan pemeriksaan,” kata Jokowi, Minggu (12/8/2018).

Jokowi mengatakan, pemeriksaan yang dilakukan dokter di antaranya rontgen, cek darah, cek gigi, USG, tes urine.

Ditambahkan oleh Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Mayjen TNI dokter Terawan Agus Putranto memastikan peralatan yang digunakan dalam tes kesehatan bakal capres dan cawapres pada Pilpres 2019 ini adalah peralatan standar tertinggi sesuai dengan rekomendasi Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

“Kami telah melakukan kroscek bersama tim dari IDI untuk memastikan bahwa peralatan yang digunakan adalah peralatan standar tertinggi yang IDI inginkan,” kata Terawan saat memberikan keterangan pers di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Minggu (12/8/2018).

Terawan berharap, pemeriksaan kesehatan terhadap Jokowi-Ma’ruf berjalan dengan baik, tertib dan lancar. Sehingga nantinya hasil pemeriksaan bisa disampaikan dengan baik kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum Arief Budiman mengatakan, pihaknya mempercayakan pelaksanaan tes kesehatan terhadap bakal calon presiden-bakal calon wakil presiden kepada tim dokter di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta.

Adapun, kehadiran KPU di RSPAD Gatot Soebroto adalah sebagai pihak penyelenggara pemilu yang memastikan bahwa tes kesehatan sebagai bagian dari tahapan Pemilu Presiden atau Pilpres 2019 ini berjalan dengan baik.

SIMAK JUGA :  Ganjar Raih Peringkat Suara Teratas di Gen Z, Puan Maharani Mulai Gencar Safari Politik Capres

“Kehadiran KPU, karena ini kan bagian dari tahapan, proses pencalonan,” ucap Arief Budiman di RSPAD Gatot Soebroto, Minggu (12/8/2018) pagi.

Arief pun enggan berspekulasi mengenai hasil tes kesehatan. Menurut dia, KPU hanya menunggu hasil tes kesehatan yang dilakukan kepada tim dokter.

“Kalau pemeriksaan kesehatan, kami percayakan ke pihak rumah sakit. Kami tidak paham soal medisnya,” kata Arief.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *