Penyambutan Kapolres Bartim Disertai Tradisi Potong Pantan dan Pedang Pora

  • Bagikan

Tamiang Layang – Penyambutan Kapolres Barito Timur (Bartim) Jajaran Polda Kalteng yang baru, AKBP Viddy Dasmasela, S.H., S.I.K. beserta Istri, pada hari Rabu (29/6/2022) pagi.

“Hal tersebut dikatakan Kapolres Bartim, setelah kegiatan sertijab dan acara tradisi potong pantan serta pedang pora, yang dihadiri Bupati Bartim Ampera AY Mebas, S.E., M.M., serta sejumlah Forkopimda Barito Timur”.

Dikatakan Kapolres Bartim yang baru, menggantikan AKBP Afandi Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Pict yang pada saat ini menjabat sebagai Kabagwasidik Ditreskrimum Polda Jabar. “Kapolres mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas penyambutan dirinya beserta keluarga”.

“Dan saya juga berterimakasih dengan diteruskannya estafet kepemimpinan Polres Bartim kepada saya, semoga sinergitas dengan stakeholder terkait semakin solid, sehingga nantinya dapat menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat Kabupaten Barito Timur”.

Kemudian ia juga mengungkapkan akan meneruskan semua tugas dan tanggu jawab serta kebijakan Kapolres terdahulu, dan meminta kerjasama dari semua anggota Polres Bartim agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada warga yang berjuluk “Gumi Jari Janang Kalalawah” ini, ucap AKBP Viddy.

Sementara, pada kesempatan yang sama dikatakan Bupati Bartim, Ampera AY Mebas beliau mengucapkan selamat datang di Gumi Jari Janang Kalalawah ini, semoga Kapolres Bartim yang baru diberikan kekuatan serta kemampuan untuk memimpin Polres Bartim dalam menjaga situasi yang tetap teduh dan kondusif di wilayah Kabupaten Barito Timur, pungkas Ampera. (Snn).

SIMAK JUGA :  Satukan Visi, Jalankan Misi Demi Kemajuan Generasi Muda Melalui ATI-Padang
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *