HUT KORPRI, Mentawai Upayakan Penghargaan Bagi ASN

  • Bagikan

Mentawai, harianindonesia.com

Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rinaldi pimpin upacara dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Selasa (29/11) di lapangan kantor Bupati.

 

Sebelumnya, upacara yang diikuti Apatatur Sipil Negara (ASN) ini, pemerintah melalui KORPRI dan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan mengeluarkan Surat Edaran No. 10 tahun 2022 tentang HUT KORPRI ke-51 dan Pedoman Peringatan HUT KORPRI.

Dalam pedoman juga terdapat panduan serta susunan acara Upacara HUT KORPRI ke-51 tahun 2022.

 

HUT KORPRI ke-51 ini bertemakan “KORPRI Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi Untuk Negeri”.

Hal ini disampaikan Sekda, Rinaldi saat upacara berlangsung.

 

“ASN harus lebih bersemangat dalam melaksanakan tugas dan memberikan pelayanan, berkontribusi bagi kepentingan publik, solutif serta melakukan konsolidasi dan menguatkan soliditas organisasi,” ujar Sekda berharap kepada ASN.

 

Terkait penghargaan Satya Lencana, Purna Bhakti dan Dana Sosial KORPRI, Rinaldi mengatakan akan membicarakan hal ini secara bersama nanti.

 

“Tahun ini penghargaan Satya Lencana dan Purna Bhakti tidak kita usulkan, baik pada saat momen 17 Agustus maupun pada HUT KORPRI ini. Namun kami akan mengusulkan nanti untuk tahun 2023,” ungkap Rinaldi saat konferensi pers di ruangannya.

 

“Tentang dana sosial KORPRI, kami juga akan membicarakan hal ini,” pungkasnya menutup keterangannya.(JJ)

SIMAK JUGA :  Kordinator Laksi: Hormati Hasil Keputusan Majelis Dewas KPK Terhadap Lili Piantuli Siregar
Penulis: JJ
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *