Bupati Bartim Tinjau Proyek Jalan Nansarunai

  • Bagikan

Tamiang Layang – Bupati Barito Timur (Bartim), Ampera AY Mebas berjalan kaki meninjau kegiatan pembangunan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) dan proyek pelebaran Jalan Nansarunai, Jum’at (10/12/2021) pagi.

Dengan berjalan kaki, Ampera AY Mebas didampingi Kepala Dinas PUPR Bartim, Yumail J. Paladuk, Kepala Diskominfosantik Bartim, Drs. Dwi Aryanto dan salah satu pengawas dari CV. Putra Amandit, Erman Edy, Bsc.

“Kami ingin memastikan proyek
pelebaran Jalan Nansarunai itu selesai tepat waktu. Sualnya kontrak bisa diperpanjang sampai tanggal 21 Desember 2021”.

Ampera berharap kepada rekanan yang mengerjakan proyek pelebaran Jalan Nansarunai, agar mengerjakan jalan tersebut jangan asal-asalan, mengejakannya harus sesuai kontrak.

“Selain memastikan pembangunan Jalan Nansarunai, dia juga melihat penataan RTH yang masih berlangsung”, ucap Ampera.

Sementara pihak CV. Putra Amandit, Erman Edy, Bsc kepada awak media mengatakan bahwa mereka siap melaksanakan pekerjaan itu sesuai kontrak, dan waktu pelaksanaannya tidak melampau tanggal kontrak.

“Kemudian disaat pemeliharaan nanti, kami pun siap memperbaiki pekerjaan tersebut segaimana yang tertuang dalam kontrak kerja kita”, pungkasnya (Snn).

SIMAK JUGA :  Disbud Gunungkidul Gelar Festival Teater Tradisi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *