Presiden Jokowi Hadiri Rapat Ikatan Wanita Pengusaha

  • Bagikan

PADANG, harianindonesia.id – Presiden Joko Widodo akan menghadiri rapat kerja nasional Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) di Kota Padang, Sumatera Barat. Acara berlangsung mulai Senin malam, 8 Oktober 2018.

Ketua IWAPI Sumatera Barat Emma Yohana mengatakan kegiatan itu bertema ‘Konsisten Berperan Meningkatkan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan untuk Kesejahteraan Keluarga serta Pertumbuhan Ekonomi Indonesia’. Sebanyak 1.700 perempuan dari 32 provinsi menghadiri acara tersebut. Sebagian besar mereka berprofesi sebagai pengusaha.

“Salah satu agenda acara ini yaitu pameran  produk usaha yang tergabung dalam Iwapi” kata Emma di Padang.”Seperi Dikutip m.metrotvnews.com

Acara berlangsung hingga 10 Oktober 2018 di Hotel Grand Inna Padang. Emma mengatakan Presiden akan menghadiri acara pembukaan. Selain Presiden, Menteri Pemberdayaan Perempuan Yohana Susana Yembise  juga menghadiri acara tersebut.

Di Padang, rapat IWAPI digelar pertama kali. IWAPI yang berdiri sejak 10 Februari 1975, merupakan organisasi yang membuka kesempatan usaha dan menyuarakan kepentingan wanita pengusaha. Organisasi itu dipimpin Nita Yudi selaku Ketua Umum DPP IWAPI.

(Muhammad Rezki)
SIMAK JUGA :  Kapolri Usulkan Kenaikan Tunjangan Kerja Kepolisian
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *