GPMania2024 Nilai Prof Mahfud Mampu Kuliahi Gibran dalam Debat Cawapres

  • Bagikan

Jakarta, Harianindonesia.id — Ketua Umum GPMania2024 Reborn — Relawan Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD– Sunggul Hamonangan Sirait, SH, MH menilai Mahfud MD berhasil memberi kuliah kepada Gibran Rakabuming Raka dari Koalisi Indonesia Maju saat debat Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023).

Menurut Sunggul, Mahfud MD memberikan kuliah khusus kepada cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka soal pembuatan regulasi

“Awalnya, Pak Mahfud mendapatkan pertanyaan dari Gibran tentang pembuatan regulasi untuk carbon captur and storage. “Karena Prof Mahfud adalah ahli hukum Saya ingin bertanya bagaimana regulasi untuk carbon capture and storage?” tanya Gibran. Nah Pak Mahfud langsung memberikan kuliahnya kepada Gibran terkait proses pembuatan regulasi, “ujar alumnus Universitas Indonesia ini kepada media ini Jumat malam.

“Baik, Mas Gibran yang terhormat. Regulasi itu kalau orang ahli regulasi itu tidak harus spesifik satu persatu itu kecuali proyek pembuatan regulasi itu sudah ada ya. Proyek pembuatan regulasi sudah ada. Kita harus ganti baru dibuat regulasinya, ” ujar Sunggul menirukan ucapan Mahfud.

Mengutip Mahfud, Sunggul mengatakan, dalam mebuat sebuah regulasi diperlukan naskah akademiknya.

“Bagaimana? bagaimana cara regulasinya 1 membuat naskah akademik dulu. Naskah akademik itu. Kalau di dalam ilmu perundang-undangan, misalnya regulasi yang sudah ada bagaimana kalau belum ada bagaimana kemudian opportunity nya bagaimana. Nah penjelasan Pak Mahfud ini memperjelas bahwa Pak Mahfud adalah dosen dan Gibran adalah mahasiswanya, ” ujar Sunggul.

Sunggul melanjutkan : “Kemudian kapasitas lembaganya bagaimana kemudian komunikasi publiknya bagaimana kemudian ideologinya bagaimana, prosedur tentu saja nah itu yang akan kita buat kalau saya ditanya bagaimana mengatur soal regulasi undang-undang karbon dan sebagainya, bukan hanya karbon dan itu. Jadi itu yang akan kita lakukan. Begitu kan penjelasan Pak Mahfud. Mendengar jawaban Pak Mahfud ini Gibran hanya cengar-cengir” kata Sunggul

Sunggul membenarkan Mahfud bahwa yang terpenting dalam membuat regulasi adalah penguatan sistem pengawasan keuangan.

“Tetapi sebenarnya ya yang terpenting itu bagi saya apa pun, apa pun yang akan kita bangun itu kan harus ada sistem pengawasan keuangan,” ucap Sunggul mengulangi penjelasan Mahfud MD.

“Barangkali Mas Gibran sudah tahu atau belum tahu juga karena baru pada tanggal 9 Desember kemarin itu sudah ada sebuah sistem SIPD namanya sistem informasi pemerintahan daerah yang itu mengaitkan dengan APBN dan sebagainya sehingga ada pengawasan-pengawasan terhadap uang itu mulai dari perencanaan pelaksanaan sampai evaluasi dan sebagainya. Nah itu saya kira pedoman utamanya,” kata Sumggul menjelaskan penjelasan Mahfud MD.

Sunggul memuji Mahfud MD bahwa penegakan hukum jadi kunci kemajuan dan kesejahteraan suatu negara. Jika penegakan hukumnya bobrok, maka bisa dipastikan ekonomi negara juga akan amburadul.

SIMAK JUGA :  Marta Uli Emmelia Minta Kontraktor Jangan Abaikan Hak-hak Pekerja Morowali

“Sangat tegas duet Ganjar – Mahfud akan jadikan hukum yang tegas dan adil sebagai senjata utama memajukan Indonesia.

Menurut Sunggul, saat ini pemerintah telah memiliki aturan tentang kebijakan data digital. Ia bilang ekonomi digital tak bisa terhindarkan siapapun, karena itu masyarakat perlu hati-hati terhadap dampaknya.

“Kita tak dapat menolaknya, tapi harus hati-hati karena terjadi distrupsi luar biasa. Saya menangani kasus pinjol. Rakyat menjadi korban, ada kripto misalnya. Kasus pinjol problematic karena dia dibuat secara hukum perdata,” kata Sunggul mengutip Mahfud.

Dalam debat itu Sunggul menilai sejumlah pertanyaan yang dilontarkan Gibran Rakabuming Raka terhadap Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dan Mahfud MD dalam Debat Cawapres Pemilu 2024 tak berbobot.

“Apalagi kalau lihat dari sisi pertanyaan. Itu pertanyaan ya maklum lah ya. Dangkal,” ujar Sunggul.

Satu-satunya capres-cawapres yang punya komitmen untuk pertumbuhan ekonomi 7 persen memanfaatkan bonus demografi mencapai Indonesia emas pada tahun 45.

“Sehingga Pak Ganjar-Prof Mahfud dengan pengalaman yang luas, nanti akan memberikan suatu jawaban yang membumi tapi visioner,” ujar Sunggul.

“Bagaimana Prof Mahfud di dalam penciptaan lapangan kerja, itu juga akan menggunakan pengalaman keberhasilan dari Pak Ganjar karena angkatan kerja itu banyak dari lulusan SMA,” sambung dia.

Ketua Umum GPMania2024 Reborn menyatakan cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka selama debat hanya sedikit menyampaikan gagasan.

Menurut Sunggul Gibran hanya banyak menampilkan teatrikal. “Gibran aksi teatrikalnya boleh lah. Nampaknya dia rajin belajar menghadapi debat cawapres,” kata Sunggul.

Menjawab pertanyaan tentang cawapres nomor urut satu Muhaimin Iskandar hanya menyampaikan gagasan secara normatif. Menurut dia, hanya Mahfud yang menyampaikan visi-misi dengan jelas.

“Kita berharap masyarakat melihat kedalaman, bukan hapalan,” ujar kata Sunggul.

Dia mengatakan sejak awal hingga akhir debat, Mahfud mampu secara konsisten menyampaikan komitmen tentang ekonomi kerakyatan. Mahfud, lanjut dia, tak ingin ada pihak yang menjadi maling di APBN dan mengupayakan terciptanya lapangan kerja.

“Saya rasa yang bicara bahasa rakyat, dipahami kita semua adalah Pak Mahfud,” kata Sunggul. Mahfud yang berhasil menyampaikan gagasan ekonomi rakyat dengan kosakata masyarakat umum.

Di sisi lain, dia melihat Mahfud berhasil memaparkan komitmen mengenai pemberantasan korupsi dan adanya maling yang membuat kebocoran APBN.

Mahfud, lanjut dia, juga sukses menyampaikan program ekonomi kerakyatan yang ingin membuka 17 lapangan kerja, mendirikan puluhan puskesmas serta sekolah. Program-program itulah yang akan membuat rakyat bisa maju dan tak sekadar makan siang.

“Bisa beli makan pagi, sore, siang, malam karena korupsi disikat,” tandas Sunggul Hamonangan Sirait, SH, MH (Zal)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *