Komisi II DPRD Bartim Selalu Hadir Setiap Tanam Perdana Jagung Komposit

  • Bagikan

Tamiang Layang – Setiap tanam perdana jagung komposit di wilayah Kabupaten Barito Timur (Bartim), Ketua Komisi II DPRD Bartim selalu hadir. Tak hanya itu wakil rakyat ini juga datang pada saat panen jagung komposit tersebut.

“Perhatiannya terhadap pertanian cukup besar. Ini dapat dibuktikan dengan kehadirannya saat tanam perdana jagung komposit dan panen jagung komposit beberapa waktu lalu”.

Dikatakan Wahyudinnoor, Ketua Komisi II DPRD Bartim terutama saya atas nama pribadi dan juga lembaga, kami sangat mendukung sekali usaha dibidang pertanian di Kabupaten Barito Timur ini, ucapnya.

“Dengan adanya itu, Politisi PKB ini meminta Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Bartim agar dapat menyusun anggaran untuk diusulkan ke DPRD Bartim”.

“Kenapa, karena pada prinsipnya kami dari Badan Angagaran (Banggar) DPRD Bartim selaku wakil rakyat diparlemen siap memperjuangkan semua usulan anggaran dibidang pertanian dan ketahanan pangan”, ungkapnya.

Kemudian, bila dilihat dari potensi dan letak geografisnya wilayah Bartim sangat potensial adalah pertanian dan perkebunan dalam arti luas. Sehingga peluang untuk menciptakan usaha bidang pertanian sangat menjanjikan untuk dikembangkan yaitu, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Terkhusus usaha pengembangan penanaman jagung komposit dan pemasarannya, agar dapat dikembangkan menjadi usaha yang lebih besar,” pungkasnya. (snn).

SIMAK JUGA :  Perkumpulan Penulis SATUPENA Diskusikan Hypnowriting, Seni Memengaruhi Orang Lewat Tulisan
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *