Unggul dalam Survei Lembaga Internasional Roy Morgan, GPMania 2024 Yakin Ganjar-Mahfud Menang Satu Putaran

  • Bagikan

JAKARTA, HARIANINDONESIA.ID – Ketua Umum Relawan GPMania2024 Reborn (relawan Capres Ganjar Pranowo dan cawapres Mahfud MD) Sunggul Hamonangan Sirait, SH, MH makin yakin jagoannya akan memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran.

“Ganjar Pranowo unggul dalam jajak pendapat terbaru Pilpres Indonesia 2024 yang digelar lembaga riset internasional Roy Morgan. Perolehan suara Ganjar Pranowo mencapai 38 persen, ” kata Sunggul Hamonangan Sirait SH, MH kepada media ini Jumat.

Menurut dia dalam survei independen yang berbasis di Australia itu dua pesaing Ganjar Pranowo yakni Prabowo Subianto menempati urutan kedua dengan 30 persen sementara Anies Rasyid Baswedan di posisi bontot dengan 25 persen.

Dengan waktu yang masih tersisa sekitar 60 hari lagi dia yakin Ganjar Pranowo, akan mampu mendongkrak elektabilitas 12 persen plus satu untuk bisa memenangkan Pilpres satu putaran.

“Dari debat tiga capres yang digelar KPU 12 Desember lalu, hampir seluruh pengamat menyatakan bahwa debat tersebut dimenangkan Mas Ganjar Pranowo, ” katanya. Debat itu juga menjadikan Ganjar Pranowo memiliki trend positif paling tinggi.

“Hampir 95 pertanyaan bisa dijawab dengan baik oleh Mas Ganjar. Penampilan Mas Ganjar juga tenang. Tidak beretorika dan tidak emosian. Dengan debat ini saya yakin Mas Ganjar akan mampu meningkatkan elektabilitasnya, ” kata aktivis gerakan mahasiswa 1998 dari Universitas Indonesia itu.

“Kebayang ngga, untuk survey bulan September baru bisa dirilis Desember. Berarti ada pengolahan data, verifikasi yang ketat. Lembaga survey Indonesia bisa ngeluarin hasil survey dua minggu setelah survei. Apa mungkin alat olah datanya lebih canggih dari lembaga survei internasional yang independen ini, ” ujar lawyer papan atas di Jakarta ini.

Karena itu Sunggul mengajak partai pengusung dan relawan Ganjar Mahfud untuk semangat dan optimis untuk memenangkan Pilpres dalam satu putaran.

“Mari kita bergerak door to door. Mari kita ketuk rumah rakyat untuk mengajak mereka memilih Ganjar Mahfud sebagai pemimpin Indonesia. Ganjar Mahfud adalah pemimpin Indonesia yang tahu masalah Indonesia dan memiliki solusinya untuk menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Sunggul.

Roy Morgan

Survei ini dilakukan lembaga survei Roy Morgan ini pada Juli – September 2023 dengan 2.630 pemilih Indonesia berusia 17 ke atas.

Dalam keterangan tertulis di laman Roy Morgan pada 12 Desember 2023, perolehan angka yang diperoleh mantan Gubernur Jawa Tengah itu naik 10 persen sejak kuartal Maret 2023.

Sementara suara runner-up pilpres 2019, Prabowo kali ini naik 13 persen.Untuk mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, perolehan suaranya naik 10 persen.

SIMAK JUGA :  Deddy Corbuzier Singgung Utang, Ini Jawaban Sri Mulyani : Kamu Pikir Negara Kaya Gak Berutang?

Dari survei kali ini, hanya ada tujuh persen pemilih di Indonesia yang belum memutuskan atau tidak memilih para kandidat.

Roy Morgan melakukan survei jajak pendapat sebelum tiga kandidat unggulan resmi mengumumkan pasangan calon wakil presidennya dan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum untuk pada akhir Oktober 2023.

Pasangan Anies Baswedan–Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo–Mahfud MD resmi mendaftar ke KPU pada 19 Oktober 2023.

Sedangkan pasangan Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming resmi mendaftar pada pekan berikutnya, 25 Oktober 2023.

Persaingan telah terkonsolidasi di sekitar ketiga kandidat ini dengan koalisi partai yang mendukung masing-masing kandidat.

Partai-partai tersebut semuanya mencalonkan diri dalam pemilu legislatif yang waktunya sama dengan Pilpres yaitu 14 Februari 2024.

Ganjar mendapat dukungan koalisi partai politik yang terdiri atas PDI-P (dukungan 34,5 persen), PPP (2,5 persen), Perindo (1 persen) dan Hanura. Total 38 persen dukungan tersebar di empat partai.Prabowo memimpin Koalisi Indonesia Maju yang terdiri atas Gerindra (16,5 persen dukungan), Demokrat (12 persen), Golkar (8 persen), PAN (2 persen) dan partai-partai kecil PSI, PBB, Garuda, Gelora dan PA semuanya dengan dukungan yang sangat kecil.

Totalnya mencapai 39,5 persen penyebaran dukungan antara sembilan partai.

Sementara Anies adalah calon dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang terdiri atas PKS (10 persen), NasDem (4 persen), PKB (5 persen) dan partai kecil Unmat, PDA, SIRA dan PAS Aceh semuanya dengan dukungan yang tidak berarti.

Total mencapai 19 persen dukungan menyebar di antara tujuh partai.

Ganjar memimpin dengan kuat di Pulau Jawa, sementara Prabowo sejajar dengan Ganjar di Sumatera. Pulau Jawa merupakan pulau terpadat di Indonesia dengan populasi 41 persen pemilih.

Sementara penantangnya, Prabowo memiliki dukungan 29 persen dan Anies 25 persen.

Akan tetapi, di Pulau Sumatera yang merupakan pulau terpadat kedua di Indonesia, jumlah dukungan kepada Prabowo dan Ganjar sama yakni di angka 33 persen. Semenara Anies dengan 28 persen.

Menteri Pertahanan Prabowo memiliki keunggulan di dua pulau terpadat berikutnya, Sulawesi dan Kalimantan.

Di Sulawesi, Prabowo memiliki dukungan hingga 42 persen, Ganjar 33 persen dan Anies 22 persen.

Roy Morgan adalah lembaga survei yang memenangkan Jokowi dalam Pilpres 2019 dengan selisih sekitar 6 persen dari Prabowo Subianto. (Zal)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *