Minangkabau Cup II, Limapuluh Kota Diwakili Guguak, Luak dan Akabiluru ke Final Sumbar

  • Bagikan

LIMAPULUH KOTA, harianindonesia.id – Babak penyisihan Minangkabau Cup II Zona Kab. Limapuluh Kota berakhir dengan lanjutnya Kecamatan Guguak, Luak dan Akabiluru sebagai tim pemenang yang mewakili daerah mereka ke putaran final tingkat Sumbar, Februari mendatang.

Kepastian lolosnya ketika tim kecamatan itu, setelah dua pertandingan terakhir, Selasa (15/1) yang dihadiri langsung oleh Wakil Bupati H. Ferizal Ridwan beserta segenap jajaran Forkopimda Kab. Limapuluh Kota dan 1000-an lebih penonton yang datang ke lapangan sepakbola Gelora Bakti, Tanjung Jati, Guguak.

Main pertama jam 14.00 WIB, sudah menyajikan pertarungan sengit perebutan juara ketiga, Kec. Payakumbuh versus Kec. Akabiluru. Akabiluru mengunci kemenangan 2-1)l yang berbuah tiket lolos ke putaran final zona Sumbar.

Guguak vs Luak

Main kedua, partai pamungkas juga tak kalah menarik. Meski sudah sama-sama lolos ke zona Sumbar, namun kedua kubu terpantik adu gengsi, siapa pemegang tahta sesungguhnya Kab.Limapuluh Kota edisi 2018/2019.

Plus aroma balas dendam duel ulangan final tahun 2017, meningkatkan spirit pemain-pemain Guguak maupun Luak bermain saling menekan.

Tetapi, Guguak yang bermain di lapangan sendiri plus dukungan masyarakatnya, tampil perkasa, meredam perlawanan skuad Luak. Skor (3-1) mengakhiri permainan yang diadili oleh wasit nasional Beni Andriko.

Kab. Limapuluh Kota melahirkan juara 1 Kec. Guguak, juara 2 Kec. Luak dan juara 3 Kec. Akabiluru.

Penutupan

Pada seremonial penutupan dan penyerahan hadiah bagi pemenang, Ketua Panpel Provinsi Sumbar, Tria Suprajeni yang didampingi jajarannya Sekretaris Nofrialdi Nofi Sastera, Wakil Bendahara Ganefardi dan Direktur Kompetisi Yulius Dede, mengatakan rasa salut kepada panitia lokal zona Kab. Limapuluh Kota yang sukses menyelenggarakan semua pertandingan dengan lancar, aman, penuh kehebohan di semua venue pertandingan.

SIMAK JUGA :  Menang 3-1, Semen Padang Pastikan Promosi ke Liga 1 2019

Om Ola, sapaan akrabnya memuji kekompakan panitia zona Kab. Limapuluh Kota dalam mengemas kualifikasi di daerah mereka.

“Saya lihat sendiri di pertandingan terakhir, final dan penutupan zona Limapuluh Kota semarak dan meriah. Panitia menata dan mengemasnya dengan kreatif. Walau cuma lapangan kampung tapi sekelilingnya penuh penonton yang datang dan menyaksikan. Antusiasisme luar biasa,” ujar Om Ola kepada pelantang.id, Rabu (16/1).

“Disisi kualitas, ke-4 Tim kecamatan tadi permainan mereka menarik. Terlihat memiliki pemain-pemain bertalenta. Inilah yang jadi tujuan Minangkabau Cup, mencari dan memberi kesempatan munculnya pesepakbola-pesepakbola handal, masa depan Sumatera Barat,” tutupnya. (jen)

DATA PENYISIHAN ZONA LIMAPULUH KOTA

Best Player : Ary Aulia Rahmat (Guguak)

Daftar Pemenang :
Juara 1 : Kec. Guguak
Juara 2 : Kec. Luak
Juara 3 : Kec. Akabiluru
Best Player : Ary Aulia (Guguak)
Top Scorer : Jovi Destrois (11 Gol/Kec. Payakumbuh)

Top Scorer: Jovi Destrois (Kec. Payakumbuh)

CATATAN :

– Total Jumlah Pertandingan : 23 Laga
– Total Jumlah Gol Tercipta : 142 Gol
– Tim.paling produktif : Kec Payakumbuh (18 Gol)
– Tim paling banyak kebobolan : Kec. Pangkalan (13 Gol)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *