Bangun Sinergisitas Imigrasi dan Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Sandi Andaryadi Audiensi dengan M Teguh Darmawan

  • Bagikan
Sandi Andaryadi (kiri) didampingi Subhki (kanan) beraudiensi dengan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta M Teguh Darmawan (tengah). (HarianIndonesia/kiriman)

HARIANINDONESIA.ID – Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Sandi Andaryadi beraudiensi dengan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta M Teguh Darmawan, Rabu 22 November 2023.

Menurut siaran pers yang diterima dari Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, audiensi ini bertujuan membangun sinergisitas antara jajaran Imigrasi dan Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.

Audiensi yang dilangsungkan di kantor Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta ini, Sandi Anadrayadi didampingi oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Soekarno-Hatta, Subhki.

Dalam audiensi tersebut, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Teguh Darmawan memberi perhatian kepada Sandi Andaryadi selaku Kepala Divisi Keimigrasian DKI Jakarta dan Subhki selaku Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Soekarno-Hatta dalam membangun sinergitas dan kolaborasi antara Imigrasi dan Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. (K) ***

SIMAK JUGA :  Komnas Perlindungan Anak: Jakarta Waspada Kejahatan Seksual Pada Anak
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *