Anggota DPRD Mentawai Periode 2019-2024 Resmi Dilantik

  • Bagikan

MENTAWAI, harianindonesia.id – 20 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Mentawai untuk periode 2019-2024 yang terpilih pada pemilu April lalu, resmi dilantik oleh Wakil Kepala Pengadilan Negri Padang, Yose Rizal,SH. MH, di kantor Sekretariat DPRD Mentawai, jalan raya tuapeijat KM 4 Sipora Utara. Senin (02/08/2019)

Pengangkatan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Sumatera Barat nomor 171-589-2019 tentang pemberhentian dan pengangkatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai.

“Dimana, anggota DPRD Mentawai periode 2014-2019 secara resmi telah diberhentikan dan untuk itu, Anggota DPRD periode 2019-2024 secara resmi dilantik dan diangkat sumpahnya, ” ungkap Wakil kepala Pengadilan Negri kota Padang, Yose Rizal, SH. MH dalam penyampaian SK gubernur.

Selain itu, pimpinan DPRD Mentawai periode 2014-2019, Yosep Sarogdok dari Partai PDI perjuangan dan Wakil ketua Nikanour Sagiruk menyerahkan pimpinan DPRD Mentawai kepada Nelson Sakarebau dari Partai PDI Perjuangan dan wakil ketua sementra Bruno Guimek Sagalak dari Partai Nasdem sebagai pimpinan Dewan sementara.

“Karna masa memimpin DPRD telah habis dan telah dilantik anggota DPRD yang baru maka pimpinan DPRD harus saya serah terimakan kepada pimpinan Dewan sementara sampai ditetapkannya pimpinan dewan yang definitif nantinya sesuai yang diamanatkan partai” ujar Yosep kepada Wartawan Harian Indonesia.id

Sementara disisi lain, Bupati Mentawai, Yudas Sabbagalet mengucapkan selamat kepada 20 orang anggota DPRD periode 2019-2024 yang baru dilantik dan mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD yang lama atas pengabdian dan kerja samanya selama menjadi anggota DPRD 2014-2019 membangun Mentawai.

“Saya mengucapkan selamat kepada anggota DPRD yang baru dilantik dan terimakasih atas kerjasamanya kepada anggota DPRD yang lama atas pengabdiannya membangun Mentawai, dengan pembangunan yang telah dilakukan disegala bidang,” ucap Yudas.

SIMAK JUGA :  Dilantik 17 September, Donny : Fadly Amran Harus Angkat Marwah Gebu Minang

Yudas juga berharap dengan dilantiknya anggota DPRD yang baru, bisa bersama-sama melanjutkan pembangunan di Mentawai, mulai dari pembangunan trans Mentawai sampai membangun Sumberdaya Manusia.

Adapun anggota DPRD yang baru dilantik dari partai PDI Perjuangan Ibrani Sababalat, Nelsen Sakarebau, Yosep Sarokdog, Yulius Tairara. Partai Nasdem, Syafridin Cau, Isar Taileleu, Bruno Guimek Sagalak. partai Golkar, Yohanes Pardede, Yakop Saguruk, Partai Gerindra, Parsaoran Simanjuntak, Maru. Partai Demokrat, Juniarman, Fernando Sabajau, Partai PAN, Hendri Dunand, Salimi, Partai Garuda, Jimer Munthe, Robertil Saogo, Partai Perindo, Alisandre Zalukhu, Stefanus victoroanus, serta Partai Hanura, Rasyidin Syaiful.

Acara pelantikan anggota DPRD terpilih dihadiri oleh seluruh unsur Forkopimda, Bupati Mentawai, Yudas Sabbagalet, Kapolres, AKBP, Hendri Yahya, Dandim 0319,Letkol TNI Didid, Kajari, Syamsuardi, tamu Undangan dari kabupaten kota di Sumatra Barat, tokoh agama, tokoh masyarakat, kepala OPD serta masyarakat umum lainnya. (DB)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *