Polres Katingan Siap Sebagai Mesin Pendingin Pemilu

  • Bagikan


Katingan, harianindonesia.id –
Tak begitu lama lagi masyarakat Indonesia menentukan hak pilihnya untuk seorang pemimpin Bangsa pada April mendatang. Oleh sebab itu, Polri siap sebagai mesin pendingin dalam Pemilu khususnya di wilayah Kabupaten Katingan, Kalteng.

Persiapan yang kini telah dilakukan dibeberapa Kecamatan Kabupaten Katingan sudah terlihat. Diantaranya diadakan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar pemilih Tambahan (DPTB) dan Daftar Pemilih Khusus (DPK) di kantor Kecamatan Tewang sangalang Garing dan Pulau Malan, Minggu (17/2/2019) siang pukul 10.00 WIB.

“Polri siap sebagai mesin pendingin dalam pemilu yang akan datang ini,” kata Kapolres Katingan AKBP E Dharma B Ginting melalui Kapolsek Tewang Sangalang Garing dan Pulau Malan Ipda Handam Samudro.

Keterangan Kapolsek tersebut diungkapkannya usai melakukan pengamanan rapat pleno terbuka rekapitulasi DPTB dan DPK di kantor Kecamatan setempat.

Pengamanan ini dilakukan untuk menciptakan situasi aman damai dan sejuk. Tentunya dalam pelaksanaan tahapan sebelum kampanye.

“Sehingga setiap tahapan yang berkaitan dengan Pemilu 2019 ini, siap kami amankan. DPTB dan DPK ini nantinya akan dibahas lebih lanjut di rapat pleno terbuka KPU Kabupaten Katingan.

(Parlin/Masroby)

SIMAK JUGA :  Lahir Dengan Kelainan Pada Kepala, Seorang Ibu di Sikka Tinggalkan Bayinya di Rumah Sakit
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *