Mahfud MD Janji Berantas Mafia Perikanan dan Pertanian

  • Bagikan

Calon Wakil Presiden RI Prof Mahfud MD menyampaikan komitmennya memberantas mafia pertanian dan perikanan di depan ribuan petani dan nelayan serta masyarakat Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim), Jumat (29/12/2023). (Foto : TPNGM)

Banyuwangi, Jatim – HARIANINDONESIA.ID :

Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD berkomitmen penuh pada pemberantasan korupsi serta mafia perikanan dan pertanian.

Hal tersebut diungkapkannya saat berkampanye di hadapan ribuan petani dan nelayan serta masyarakat Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim), Jumat (29/12/2023).

Pasangan capres dan cawapres yang memiliki slogan Jangan Gentar Ada Ganjar, Jangan Takut Ada Mahfud tersebut berjanji akan menegakkan hukum tanpa pandang bulu.

“Korupsi harus kita babat, penegakan hukum harus dilakukan tanpa pandang bulu,” ujar Mahfud yang disambut gemuruh tepuk tangan dari para nelayan dan petani di Banyuwangi.

Mahfud menekankan sekarang tidak boleh lagi ada aparat penegak hukum yang menjadi backing para mafia-mafia pertanian dan perikanan.

“Aparat tidak boleh lagi menjadi backing dari mafia-mafia di Indonesia. Apakah pertanian maupun perikanan,” ujarnya.

Mahfud berjanji bersama Ganjar Pranowo untuk menjadikan Indonesia bersih dari Koruptor dan para mafia yang menyengsarakan petani dan nelayan.

“Kita harus bersihkan negara ini agar kita bisa maju dan makmur bersama. Kuncinya, pembersihan aparat, birokrasi, serta penegak hukum agar tidak main-main dengan hak rakyat,” ungkapnya.

Diketahui, sambutan warga Banyuwangi sangat luar biasa atas kedatangan pria kelahiran Sampang, Madura, Jatim, itu. Sebanyak 99 anak bangsa menarikan tarian gandrung untuk menyambut Mahfud MD.

Kampanye tersebut juga dihadiri Luki Hermawan dari Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud serta partai pengusung seperti PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo. (*)

SIMAK JUGA :  Bertemu TPD DIY Jelang Kampanye Akbar, Mahfud MD Sebut Kemenangan Tinggal Menunggu Waktu

Awaluddin Awe

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *