Jelang Lebaran, Kapolres Bartim Laksanakan Pemantauan Harga Bahan Pokok

  • Bagikan

Tamiang Layang – Jelang Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Kapolres Barito Timur (Bartim), Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan pemantauan terhadap harga kebutuhan bahan pokok di Pasar Toemenggoeng Djaja Kartie Tamiang Layang, Senin (17/04/2023).

Dalam pelaksanaan pemantauan tersebut, Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela, S.H, S.I.K langsung memeriksaan dan bertanya kepada para pedagang mengenai harga berbagai macam bahan kebutuhan pokok yang ada di pasar Tamiang Layang, ucap Kapolres.

“Dimana pemeriksaan dan pengecekan yang kami lakukan terhadap para pedagang secara mendadak dimaksud, guna mengetahui langsung bagaimana kondisi harga bahan-bahan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah atau hari besar isalam tersebut”.

Selain itu, pemeriksaan dan pengecekan dilakukan agar kami dapat memastikan bahwa para pedagang melakukan aktivitasnya sebagai pedagang tidak melebihi harga standar yang berlakukan oleh pemerintah.

“Sehingga, kondisi harga bahan-bahan pokok menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah aman dan terkedali”, pungkas Kapolres. (Snn).

SIMAK JUGA :  Perpustakaan Desa Batuah Wakili Pemkab Bartim Mengikuti Lomba Tingkat Provinsi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *