Steven Seagal jadi Utusan Rusia

  • Bagikan

JAKARTA,- Pemerintah Rusia menunjuk aktor asal Amerika Serikat Steven Seagal sebagai utusan khusus, yang akan mengurusi hubungan kemanusiaan dengan AS.

Demikian pernyataan dari Kementerian Luar Negeri Rusia pada Sabtu (4/8/2018), seperti dikutip dari AFP.

“Steven Seagal telah ditunjuk sebagai perwakilan khusus dari Kementerian Luar Negeri Rusia terkait dengan hubungan kemanusiaan Rusia-Amerika,” tulis kementerian dalam situs resminya.

Seagal mendapat mandat untuk mempromosikan pengembangan lebih lanjut dari hubungan Rusia-AS di bidang kemanusiaan, termasuk interaksi pada budaya, seni, pertukaran umum dan kaum muda, dan sebagainya.

VOA News mewartakan, pria berusia 66 tahun tersebut tidak mendapat bayaran dalam mengemban tugas itu.

Seperti diketahui, Seagal merupakan aktor yang menguasai seni bela diri dan kariernya memuncak pada akhir 1980-an hingga awal 1990-an.

Baik Seagel maupun Presiden Rusia Vladimir Putin, sama-sama menyukai seni bela diri.

SIMAK JUGA :  Tembus 30 Juta Kasus Positif Corona di Dunia, Amerika Dengan Jumlah Kasus Terbanyak
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *