Wako Hendri Septa Buka Musda DPD PKDP Kota Padang, Nama Amril Amin Muncul Jadi Calon Terkuat

  • Bagikan

KANDIDAT – Ini tujuh calon Ketua PKDP Kota Padang yang akan bersaing merebut kursi PKDP 1 Kota Padang. Tetapi banyak suara meminta pemilihan dibulatkan untuk satu nama calon yang dinilai kapabel dan dipercaya menjadi Ketua. (Foto ; Dok)

PADANG – Musda DPD PKDP Kota Padang dijadualkan dibuka Walikota Padang Hendri Septa di Hotel Kryad Bumiminang, Sabtu (6/11) pukul 08.30 WIB.

Musda juga akan dihadiri dua kepala daerah dari Ranah Piaman yakni Walikota Pariaman Genius Umar dan Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur.

Ketua DPP PKDP Indonesia Refrizal juga dipastikan menghadiri alek ughang Piaman kota Padang ini. Menurut informasi, Refrizal sudah tiba di Padang Jumat (5/11) sore.

Selain itu, sejumlah perwakilan dari DPW PKDP dari propinsj lain juga berpartisipasi menghadiri Musda PKDP Kota Padang. Diantaranya adalah DPW PKDP Bengkulu. Ketua DPW PKDP Bengkuku Haji Hasan sudah terlihat hadir di kota Padang sejak Jumat siang.

“Insya Allah Musda sudah oke. Alhamdulillah Musda dihadiri tiga kepala daerah di Sumbar, Ketua DPP PKDP Indonesia dan unsur DPW PKDP dari luar Sumbar. Terimakasih atas semua atensinya,” ujar Careteker Ketua DPD PKDP Kota Padamg Saharman Zanhar di sela sela persiapan akhir Musda di Hotel Kryad Bumi Minang, Jumat (5/11/ 2021) malam.

Menurut Saharman, Musda akan dihadiri 150 terdiri dari utusan DPC PKDP Kecamatan se Kota Padang, utusan dari DPD PKDP Kota Padang dan utusan DPW PKDP Sumbar juga dihadiri peserta per seorangan.

Sementara jumlah suara yang akan diperebutkan dalam pemilihan Ketua DPD PKDP Kota Padang terdiri dari 11 suara.

Saharman menyatakan bahwa Semangat Musda PKDP Padang 2021 adalah semangat bersatu orang Padang asal Piaman (Padang Pariaman dan Kota Pariaman).

SIMAK JUGA :  Agam Tiadakan Sholat Ied di Mesjid dan Lapangan, Indra Catri : Suasana Masih PSBB

“Musda juga menjadi uji eksistensi warga Padang asal Piaman dan menunjukan rang piaman itu adalah punggawa demokrasi,” ujar Saharman.

Tujuh Kandidat

Musda PKDP Kota Padang diperkirakan bakal berlangsung hangat dengan munculnya tujuh tokoh terbaik Pariaman yang bersaing memperebutkan kursi PKDP I Padang.

Ke tujuh orang ebaik (hebat) Piaman yang merebut PKDP Padang 1 diantaranya adalah, Amril Amin (Wakil Ketua DPRD Padang), Azwar Siri (advokat dan pemerhati hak.konsumen), Hanafi (pengusaha), Arfan (konsultan/ketua panitia) dan Hendra Anwar (Mantan Ketua IMAPPAR Padang) serta Masrizal Mamak (pengusaha).

Meski bertaburan calon, tetapi banyak kalangan meminta pemilihan Ketua PKDP Padang dilakukan secara aklamasi.

Tujuannya supaya forum Musda menyepakati memilih satu calon yang dinilai kapabel dan amanah dalam menjalankan tugas sebagai Ketua DPD PKDP Padang.

“Memang benar. Meski banyak calon, tapi banyak suara berharap Musda ini berujung aklamasi, sehingga soliditas rang piaman makin teruji di Kota Padang, Insya Allah mengutamakan musyawarah dan mufakat,”ujar Saharman.

Tetapi Saharman tidak menjelaskan kemana arah aklamasi Musda PKDP Kota Padang. Namun dari sumber lain diperoleh informasi bahwa nama Amril Amin SKP, yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Padang, disebut sebut berpeluang besar mendapat kepercayaan dipilih secara aklamasi.

Saat dikonfrontir soal ini, Amril Amin menyatakan siap menjalankan amanah dari warga kota Pariaman di kota Padang.

“Insya Allah saya amanah, jika memang saya diberikan kepercayaan oleh peserta Musda PKDP Kota Padang,” kata Aciak, panggilan akrab Amril Amin. (*)

Rilis

Awaluddin Awe

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *