DUBES Indonesia di Singapura Ungkap Kondisi Doni Monardo yang masih Koma, Setelah Jalani Operasi di RS Siloam

  • Bagikan

DONI MONARDO

Jakarta, HARIANINDONESIA.ID – Dubes Indonesia di Singapura Suryopratomo mengungkap kondisi kesehatan terkini Ketua Umum Persatuan Purnawirawan TNI AD, Letjen TNI Purn Doni Monardo.

Suryopratomo mengatakan saat ini Doni Monardo sedang koma. Ia pun meminta masyarakat agar mendoakan.

“Mohon doanya, Doni Monardo koma,” kata Suryopratomo dalam keterangan tertulis yang diterima kilat.com, Minggu 24 September 2023.

Suryopratomo menjelaskan kondisi kesehatan Doni Monardo menurun sejak pukul 20.00 WIB tadi malam.

“Pak Doni Monardo koma, tadi malam jam 20.00 di Operasi di RS Siloam, Semanggi Jakarta. Mohon doanya,” ujarnya.

Suryo menceritakan dirinya mendapat kabar mengenai Doni Monardo sakit awalnya dari Sjafrie Sjamsoedin.

Hubungan Sjafrie Sjamsoedin dan Doni Monardo kata Suryo memang sangat istimewa.

“’Pak Sjafrie itu komandan saya’, begitu Pak Doni sering mengutarakan,” kata Suryo seperti ditulis situs berita nasional Kilat.com.

Dikatakan Suryo lebih lanjut, sakit Doni Monardo mulai terdeteksi tahun lalu, namun tidak boleh diberitahukan kepada siapa pun.

“Saya tetap menyampaikannya informasi rahasia itu kepada Pak Sjafrie. Kamis malam ketika menjenguk ke RS Siloam, air mata ini tidak bisa tertahankan,” ujarnya.

Seorang Komandan yang gagah, rupawan, dan baik hati itu lanjut Suryo kini tidak berdaya di ruang perawatan.

Tujuh bulan mendampingi Doni Monardo sebagai Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19, kata Suryo membuatnya mengenal bagaimana komitmennya kepada tugas.

“Ia bekerja tanpa reserve dan bahkan meninggalkan kepentingan pribadinya,” ungkapnya.

Hingga berita ini dirilis, belum diketahui apa penyakit Doni Monardo sehingga membuatnya harus dioperasi lalu koma.

Diketahui, Doni Monardo sempat menjabat Kepala BNPB dan pensiun pada 21 Mei 2023. Selain itu, ia juga pernah jadi Ketua Satgas Penanganan Covid-19. (*)

SIMAK JUGA :  Video Call dengan Perawat RS Siloam Korban Penganiayaan, Gubernur Sumsel : Kami Mengecam

Sumber : Kilat.Com

Awaluddin Awe

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *