Kapolda Bengkulu dan Danrem 041 Gamas Bertemu Warga di Muko-Muko

  • Bagikan

MUKO-MUKO, harianindonesia.id – Jumat (15/3/2019) Kapolda Bengkulu Brigjen Polisi Drs, Supratman, MH dan Dandrem 041/Garuda Emas (Gamas) Kolonel Inf, Dwi Wahyudi S, AN, M, M bersama rombongan sampai di Kabupaten Mukomuko jam 14,30 wib.

Diantara rombongan tersebut adalah, Kapolda Bengkulu beserta ibu, Irwasda beserta ibu, Dir Intelkam, Dirlantas, para Kasubbid Polda Bengkulu serta Dandrem 041/Games dan personilnya.

Kapolda dan Dandrem 041/Games beserta rombongan lansung menuju pos Airud dan memberikan bantuan sosial(Bansos) dan (tatap muka) dengan masyarakat kelompok nelayan Kelurahan Koto Jaya Kabupaten Mukomuko dan memberikan bantuan untuk 30 orang Pok nelayan.

Kemudian, Sabtu (16/3/2019) tepatnya jam 10.00 wib di Aula Mapolres Mukomuko Brigjen Polisi Supratman. MH dan Kolonel Inf. Dwi Wahyudi S. AN. M. M beserta rombongan melaksanakan arahan (tatap muka) dengan personil Polres Mukomuko dan jajaran Polres Mukomuko.

Dalam arahan tersebut, Brigjen Polisi Supratman MH menyampaikan di, bahwa peran Polres Muko dan Kodim 0428 Mukomuko sangat penting dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Mukomuko ini.

Untuk itu, katanya, sinergitas TNI-POLRI tetap di jaga dan laksanakan tugas sesuai dengan tugas pokok masing masing.

“Peran Bhabikamtibmas dan Babinsa sangat penting penting juga bagi masyarakat, untuk selalu berkodinasi dengan Desa apa bila ada suatu permasalahan,” ujarnya.

Ia juga berpesan, perangi Hoax dan tegakan hukum bagi penyebar Hoax dan selalu bekerja sama dengan instansi untuk menyukseskan pemilu 2019 agar berlansung aman,damai,sejuk dan kondusif di Kabupaten Mukomuko ini.

Sementara Kolonel Inf. Dwi Wahyudi S, AN, M, M juga menyampaikan, agar TNI-Polri menjaga dan tetap dipertahankan dan di tingkatkan sinergitas TNI-POLRI di Kabupaten Mukomuko.

SIMAK JUGA :  40 Pejabat Baru Dilantik, Fadly Amran: Ini Hasil Penilaian Enam Bulan!

“Korem 041/Gamas Bengkulu siap membantu dan mendukung POLRI khususnya Provinsi Bengkulu untuk mensukseskan pemilu 2019 yang aman dan kondusif,” tegasnya.

Setelah arahan tersebut, rombongan Kapolda dan Dandrem 041/Games melanjutkan kunjungan ke Makopolsek Mukomuko Selatan dan memberikan bantuan sosial. Dan melanjukan ke Makodim 0428 dan melaksanakan tatap muka dengan personil Kodim dan memberikan bantuan sosial satu unit TV LCD 40 IN.

Kegiatan selanjutnya memberikan 30 paket sembako kepada nelayan yang kurang mampu secara simbolis di serahkan secara bersama sama oleh Kapolda Bengkulu Brigjen Polisi Supratman. MH beserta ibu,Dandrem 041/Games Bengkulu Kolonel Inf, Dwi Wahyudi S, AN, M, M dan Kapolres Kabupaten Muko Muko AKBP Yayat Ruhiyat Sik beserta ibu.

Rombongan mengakhiri acara dengan mengunjungi apantai Pandan Wangi, dengan melakukan kegiatan pelepasan Tukik (Anak Penyu) dan kemudian betolak menuju Bengkulu. (Amrullah Asbah).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *