Kapolres AKBP Apri Wibowo ‘Barirayo’ ke POS PAM dan Mitra Polres

  • Bagikan

PARSEL – kapolres AKBP Apri Wibowo, SIK menyerahkan parsel kepada salah seorang personil di Pos Pam dan Covid -19 di Padang Panjang, Ahad (24/5)

Padang Panjang, HARIAN indonesia. Id – Kapolres Padang Panjang AKBP Apri Wibowo yang baru sepekan menjabat memanfaatkan masa lebaran di era Covid -19 mengunjungi personil dan mitra Polres yang sedang bertugas, Ahad (24/5).

Didampingi Waka Polres Kompol Hamidi SH dan sejumlah PJU Polres Padang Panjang, AKBP Apri Wibowo yang mantan Danyon Brimob Pelopor A Sumbar, mengawali kegiatan ‘Barirayo’ (berlebaran)nya dengan mengunjungi Pos Pam dan Covid -19 Senja Kenangan dan Pos Pam Jembatan Kembar.

Setelah itu dilanjutkan dengan mengunjungi Mako Brimob Detasemen B Pelopor Pdg Panjang, Mako Sub Den POM, Mako Koranmil Padang panjang Markas Secata B Rindam I BB Pdg Panjang, Pos Pam Kacang kayu dan
Pos Pam Kubu Kerambil.


Selama ‘Barirayo’
Kapolres AKBP Apri Wibowo, SIK juga memanfaatkan kesempatan itu melakukan silaturahmi dan sekaligus membagikan Parsel Lebaran di masing masing Pos Pam Ketupat dan Pos Covid -19.

Saat berada di Pos PAM Lebaran dan Covid -19, Kapolres Padang Panjang ini juga memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh personil agar tetap semangat dan bergairah dalam menjalankan tugas mengamankan Lebaran sekaligus menjadi pintu terdepan dalam penanganan Covid 19 yakni melakukan tes suhu terhadap setiap orang yang lewat dan masuk ke kota Padang Panjang.

(Awe)

SIMAK JUGA :  Tim Partai Koalisi Siapkan Barisan untuk Memenangkan Sudirman Zaini dan Erick Muhammad Henrizal
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *