Sebelum Berangkat, Jemaah Calon Haji Tanjungbalai Lakukan Prosesi Tepung Tawar

  • Bagikan

TANJUNGBALAI, harianindonesia.id – Ketua panitia H. Maralelo Siregar menyebutkan, pada tahun keberangkatan haji 2019 Insya Allah jatuh pada tanggal 30 Juli 2019 ini,jamaah berjumlah 177 orang laki-laki sebanyak 56, sedangkan wanita, 121 orang di dalam keberangkatan ini ada yang tertua dan termuda yaitu tertua usia 82 Tahun yang bernama Umar Siagian, yang termuda bernama Ahmad Thamrin Munthe berumur 27 tahun.

Para jamaah calon haji keseluruhan total sebanyak 177 orang , dari jumlah tersebut ada juga jamaah haji dan hajjah tidak hadir di sebabkan kegiatan maupun melaksanakan aktivitas lain, sehingga jamaah yang di undang masih kurang dari jumlah tersebut.

Dalam kesempatan ini Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Tanjungbalai Sumut mengatakan, calon haji yang akan berangkat dari Tanjung Balai Propinsi Sumatera Utara pada Selasa tanggal 30 Juli 2019, nanti ngumpul nya sudah di Lapangan pasir, sesuai disampaikan oleh Kementerian Agama.

Maka sebut ketua DPD Partai Golkar H. M Syahrial, SH. MH yang juga Walikota Tanjungbalai pada calon haji yang akan berangkat kloter 19 menunaikan ibadah haji rukun Islam ke kelima tentunya bisa menjaga dan semangat serta kesehatan untuk bisa melaksanakan ibadah, perlu saya sampaikan kepada kita sekalian bahwasanya prestasi-prestasi Partai Golkar dilahirkan pada tahun 2019 Alhamdulillah dengan izin Allah serta berkat doa kita sekalian.

Dikatakan ketua DPD Partai Golkar Tanjungbalai ini, Partai Golkar ingin berkurban pada tahun ini.

“Saya selaku ketua DPD Partai Golkar mendoakan kepada calon haji yang akan berangkat ke tanah suci nanti nya bisa sehat dapat melaksanakan ibadah haji dengan semangat,” katanya.

(Auda)

SIMAK JUGA :  DPP LPPI Apresiasi MK Atas Hasil Putusan Tes Wawasan Kebangsaan Pegawai KPK
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *