Gempa Solok Selatan, BNPB: 48 Terluka dan 343 Rumah Rusak

  • Bagikan

Info grafis gempa bumi Solok Selatan. BNPB

JAKARTA, harianindonesia.id – Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) merilis data korban dab kerusakan akibat gempa darat berkekuatan 5,6 SR yang berpusat di Kabupaten Solok Selatan Sumatera Barat, Kamis pagi (28/2/2019).

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, dalam rilisnya Kamis siang menyampaikan, ada 48 orang luka-luka dan 343 unit rumah rusak akibat guncangan gempa 5,6 SR di Solok Selatan.

“Pusat gempa di darat menyebabkan banyak rumah rusak. Sebagian besar konstruksi rumah juga bukan rumah tahan gempa. Ini menjadi tantangan kita untuk lebih memasyarakatkan rumah tahan gempa,” ujarnya. (jen)

SIMAK JUGA :  Kukuhkan 16 Nagari dan Kelurahan Sadar Hukum 2023 di Sumatra Barat, Haris Sukamto: Untuk Tingkatkan Budaya Hukum
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *