6 Orang Meninggal Dunia Akibat Banjir di Gowa

  • Bagikan

Seorang warga menyelamatkan diri di atas atap rumah akibat banjir Gowa. Ist

GOWA, harianindonesia.id – Banjir di Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan menelan korban jiwa dan harta benda milik warga. Setidaknya sebanyak 6 warga meninggal dunia akibat bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan Selasa (22/1/2019).

Bupati Gowa Turun Langsung Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Pallangga
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan menyebut ada 6 orang warganya yang meninggal dunia akibat musibah bencana alam banjir dan tanah longsor.

Masing-masing yang meninggal ada dua bayi yakni Akram Ali Yusran (3) sementara satunya belum ditau idetitasnya. Keduanya meninggal karena kedinginan.

“Ada bayi yang meninggal karena kedinginan. Tadi sempat dapat perawatan tapi meninggal di rumah sakit tadi,” kata Adnan kepada Okezone.

Selain itu ada yang meninggal karena tersengat listrik. Yakni korban atas nama Rizal Nisantrio (44) tersengat listrik di BTN Batara Mawang Kecamatan Somba Opu Gowa.

“Satu orang dewasa meninggal tersengat listrik di Kecamatan Somba Opu,” kata Adnan.

Selanjutnya dua orang dewasa meninggal di Kecamatan Bungaya belakang Pasar Sapaya atas nama Syarifuddin dan Dg Baji. Kedua korban belum diketahui penyebab meninggalnya.

“Ada yang meninggal dua orang di belakang pasar sapaya” tutur Adnan.

Hanya saja kata Adnan, dua orang dewasa itu belum diketahui penyebab meninggalnya. Dan yang terakhir ada warga yang tertimbun belum ditahu identitasnya.

“Yang tertimbun longsor belum ada namanya. Tertimbun longsor di Kecamatan Tinggi Moncong. Sudah dibawa ke rumah sakit,” ungkap Adnan. (***)

Sumber okezone.com

SIMAK JUGA :  Ganjar Tegaskan Kembali Komitmen Program Internet Gratis bagi Gen Z dan Milineal Indonesia
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *