Tendangan Kapolda Sumbar, Pertanda Dimulainya Minangkabau Cup II

  • Bagikan

Pertunjukan silek tuo warnai Open Ceremony Minangkabau Cup II. Foto:Calva

PADANG, harianindonesia.id – Turnamen sepakbola kolosal
Minangkabau Cup II resmi digelar. Tendangan pertama dilakukan Kapolda Sumbar Irjen Pol Fahrizal sebelum dua kesebelasan pembuka turnamen yakni Kecamatan Harau versus Kecamatan Payakumbuh (Zona Limapuluh Kota) berlaga, di Stadion Agus Salim Padang, Sabtu) 15/12/2018).

Opening Ceremony Minangkabau Cup II yang dilakukan Spartan Enterprise selaku operator turnamen sepakbola kolosal antar kecamatan se-Sumatera Barat menghadirkan berbagai hiburan menarik kepada publik sepakbola Kota Padang dan Ranah Minang.

Sebelum acara puncak, dilakukan pertandingan trofeo antara Minang Selection FC, Semen Padang All Stars dan PSPS Pekanbaru All Stars. Acara lain yang menarik tampilnya seni bela diri kebudayaan Sumatera Barat, “Silek Tuo Performance” dan penampilan IPe Band plus deretan artis-artis Minang.

Tak kalah menarik, kehadiran pemain Timnas Indonesia U-16 asli “urang awak” asal Padang Pariaman yang menjadi “Young Brand Ambassador Minangkabau Cup”

“Sutan Diego Armando Zico hadir untuk memacu spirit para pemain yang berlaga di Minangkabau Cup II-2018/2019. Mudah-mudahan akan lahir banyak Sutan Zico-Sutan Zico baru dari Ranah Minang ke pentas sepakbola nasional dan internasional,”kata Sekjen Panpel Nofi Sastera.

Sementara itu, bertanding dalam tempo cepat, kedua kesebelasan Kecamatan Harau dengan Kecamatan Payakumbuh berakhir dengan skor imbang, 1-1. Kedu kesebelasan sama-sama memetik poin satu dari laga perdana penyisihan zona kabupaten/kota ini. (jen)

  • Bagikan
Exit mobile version