Memantau Sejauh Mana Pembangunan Gedung Kantor Camat Payakumbuh Utara Saat ini

  • Bagikan

PAYAKUMBUH – Pekerjaan Kontruksi tender lanjutan pembangunan Gedung Kantor Kecamatan Utara yang berlokasi di  Kawasan Tarok, Kecamatan Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh yang dikerjakan PT. Deki Cipta Perkasa Alamat Jl. Puti Bungsu No. 12 By Pass Pasar Ambacang Padang Sumatera Barat. Penyelesaiannya tinggal menghitung hari lagi.

Menurut Kepala Kecamatan Payakumbuh Utara Desfitwarni saat di mintai keterangan nya, terkait pembangunan Gedung yang memyedot anggaran APBD Kota Payakumbuh  dengan pagu anggaran sebesar 2.951.333.580,00 ( Dua Miliard Sembilan Ratus Limapuluh Satu Juta Tiga Ratus Tiga Puluh Tiga Ribu Lima Ratus Delapan Puluh rupiah) berkisar l80 persen lebih.

“Pembangunan  Gedung Kantor Camat saat ini, berkisar 80 persen lebih. Dimana  rekanan yang mengerjakannya PT. Deki Cipta Perkasa,” Kata Desfitwarni di ruang kerjanya, Kamis (19/11/2020).

Lebih jauh Camat Desfitwarni mengatakan bahwa   pembangunan Kantor Camat ini, sudah menelan anggaran sebesar 6,5 Miliar selama 2 Tahun artinya pembangunan untuk 2 tahap.

“Pembangunan Gedung Kantor Camat ini telah melalui proses 2 tahap. Terkait anggarannya mencapai 6,5 Miliar Rupiah,” terang Desfitwarni.

Selanjutnya Desfitwarni mengatakan bahwa pada pembangunan Gedung Kantor Camat pada tahap pertama dikerjakan oleh CV. Giat Pembangunan selanjutnya baru dikerjakan oleh PT. Deki Cipta Perkasa, imbuh Desfitwarni.

Camat Wanita ini juga menambahkan bahwa sejauh ini, pekerjaan  tanpa ada Kendala di lapangan. Mudahan pada 11 Desember 2020 nanti pembangunan Gedung Kantor Camat ini telah selesai, pungkasnya.

Kendati demikian saat Wartawan  memantau Kelapangan. Pembangunan Gedung Kantor Camat tersebut, ditemukan beberapa pekerjaan yang belum rampung. Dimana pemasangan lamber serta ukiran Gonjong pada bangunan tersebut belum selesai.

Selain pemasangan lamber serta ukiran Gonjong juga ditemukan pemasangan plapon, kaca Aluminum serta pinishing ATP serta Cat Bangunan masih belum selesai pengerjaanya nya.

SIMAK JUGA :  DPRD Minta Pemkab Barsel Siapkan Antipasi Penyebaran Virus Corona Hingga ke Desa

Berdasarkan keterangan Camat Payakumbuh Utara bahwa pembangunan Gedung Kantor Camat ini selesai pada 11 Desember 2020. Tentu saja  segala pekerjaan harus tuntas  oleh pihak rekanan. Karena waktu hanya menyisakan  waktu 22 hari lagi.

Sementara pihak rekanan ( PT. Deki Cipta Perkasa) saat di mintai keterangan nya mengatakan bahwa apa yang disampaikan Camat Utara memang benar.

“Apa yang disampaikan Kepala Kecamatan Utara Desfitwarni terkait dengan pembangunan Gedung kantor Camat ini benar. Karena setiap minggu melaporkan pekerjaan kepada nya,” terang Deki yang mengaku bernama Muliadi sebagai Tim Teknis saat itu. (tim).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *