Pernyataan Edy Mulyadi Murni Pendapatnya Pribadi Tidak Terkait dengan PKS

  • Bagikan

Tamiang Layang – Melihat informasi di media yang beredar terkait pernyataan Edy Mulyadi yang tidak diterima oleh para tokoh masyarakat maupun ormas terkhusus di Kabupaten Barito Timur kami dari partai PKS sangat mengapresiasi.

Tapi kalau pernyataan Edy Mulyadi yang menghasilkan pernyataan miring oleh beberapa oknum masyarakat Kalimantan yang tidak menghendaki keberadaan PKS,seperti yang disampaikan oleh saudara kita Bapak Hengky A Garu dan pimpinan ormas lainnya beberapa waktu lalu menuntut agar PKS dicabut. Hal itu kalau memang terbukti ada kesalahan kami selaku ketua DPD Partai PKS Kabupaten mengikuti saja.

Namun hal tersebut dibantah oleh Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Barito Timur (Bartim) Provinsi Kalimantan Tengah, Habib Said Abdul Saleh.

“Dirinya menegaskan bahwa pernyataan yang disampaikan oleh Edy Mulyadi CS pada video yang sempat viral belakangan ini sudah diklarifikasi oleh pimpinan partai baik dari pusat, provinsi maupun kabupaten”.

Habib Said Abdul Saleh menyampaikan sikap bahwa dengan adanya pernyataan Edy Mulyadi yang sempat mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif DPR melalui partai PKS namun gagal dan hal itu sampai saat ini dalam kepengurusan Edy Mulyadi sudah tidak tercantum sebagai pengurus PKS lagi, ucap Habib, Jum’at (28/01/2022).

“Pada kesempatan inipula orang nomor dua di kabupaten Barito Timur sebagai Wakil Bupati terkait polemik yang sudah terjadi, saya berharap kepada masyarakat luas agar lebih mengerti dan dapat menilai serta menyikapi hal yang positif, tidak terprovokasi terhadap kepentingan politik yang mau memanfaatkan permasalahan ini”.

Selanjutnya ditegaskan oleh Juru bicara PKS, Ahmad Mabruri melalui video unggahannya mengatakan bahwa Edy Mulyadi bukan pejabat struktur PKS lagi, dan video viral tersebut bukan dalam posisi menyuarakan terkait IKN melalui PKS namun murni suara pribadi.

SIMAK JUGA :  Dalam Rapat Paripurna, Pj Bupati Barsel Sampaikan Empat Ranperda

“Jadi sampai sekarang ini saudara Edy Mulyadi bukan lagi pejabat struktur PKS, sehingga ucapan statetmen beliau adalah murni pendapat pribadinya sendiri,” ungkap Mabruri.

Ahmad Mabruri juga menyebutkan bahwa terkait IKN secara resmi dan jelas sudah disuarakan oleh fraksi PKS di DPR RI dan para jubir yang bersuara di media. (Snn).

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *