33 Club Sepakbola Bertanding, Rebut Piala Walikota Tanjungbalai

  • Bagikan

TANJUNGBALAI, harianindonesia.id – Dalam rangka turnamen sepakbola perdana Piala Walikota Tanjungbalai yang ke 1 yang dimulai sejak tanggal 15 Oktober sampai 9 Nopember 2019. Dari sejumlah 33 club peserta sepakbola mulai dari babak penyaringan sampai penyisihan, hingga akhirnya tibalah moment final sekaligus penutupan turnamen, antara PSPR vs Putra Tanjung dan dimenangkan Putra Tanjung dengan skor tipis 0-1. Sabtu (09/11)

Menurut Kadispora, panitia penyelenggara sepakbola piala WalikotaTanjungbalai yang ke 1 ini. Siman, SH yang diwakili Heri dan didampingi Andika mengatakan, dengan berakhirnya kegiatan turnamen sepakbola Piala Walikota Tanjungbalai tahun 2019, dalam 26 hari berjalan kita saksikan begitu meriah dan para peserta yang begitu ulet untuk meraih juara.

” Para peserta turnamen begitu ulet untuk bisa meraih juara, mudah-mudahan kedepan bisa kita tingkatkan lagi kegiatan ini untuk membina generasi muda kedepanmya. Bagi yang mendapat prestasi jangan sombong dan bagi yang kalah lanjutkan latihan untuk meraih prestasi yang lebih baik,” imbuhnya

Adapun tambah Andika dari 33 club yang bertanding keluar sebagai pemenang 1 Putra Tanjung dan Runner up PSPR mereka berhak mendapatkan uang pembinaan beserta piala dan piagam.

” Bagi juara 1 Putra Tanjung mendapat kan piala serta piagam dan uang pembinaan Rp. 10 juta, sedangkan juara II PSPR mendapatkan dana pembinaan Rp. 7 juta, sementara juara III Joker FC mendapatkan dana pembinaan Rp. 5 juta dan Juara ke IV Asian Agro FC mendapatkan dana pembinaan Rp. 3 juta. Dan keluar sebagai top scor Hermanto dengan sembilan gol mendapatkan uang prestasi Rp. 1,5 juta, dan pemain terbaik Habib Sukron juga mendapatkan dana prestasi Rp. 1,5 juta,” terangnya

Sementara itu Ketua KONI Kota Tanjungbalai Freddy Lizaro menyebutkan, dalam event pertandingan sepakbola piala Walikota ini, kita megapresiasi ke 33 kesebelasan yang terbagi ke 11 pool

SIMAK JUGA :  Joko Driyono Tersangka, PSSI: Tak Terkait Pengaturan Skor

“Walaupun hingga hari penutupan, pertandingan cukup alot tapi Putra Tanjung cukup mantap dan serangannya cukup baik , hingga akhirnya menang juara pertama,” ucapnya singkat

Walikota Tanjungbalai H. M Syahrial SH. MH menyampaikan, bagi juara I tetap mempersiapkan diri yang lebih baik, bagi yang belum mendapat juara lanjutkan latihan dan tingkatkan prestasinya

” Bagi juara 1 jangan berpuas diri tetap mempersiapkan diri dan bagi yang belum mendapat juara tingkatkan latihan untuk mendapatkan prestasi. Kami atas nama pemerintah kota mengharapkan para generasi muda dapat meningkatkan prestasi olah raga kedepanmya,” ujarnya (Auda)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *